Sehat

Memulai Tips Pola Hidup Sehat Sederhana

Pola Hidup Sehat – Kesahatan adalah dambaan setiap orang. Tak ada satupun orang yang mneginginkan datangnya sakit. Namun terkadang, keinginan untuk memiliki tubuh yang sehat ini tidak diimbangi dengan polah hidup yang sehat pula.

Kebiasaan-kebiasaan yang sering kita lakukan ini bahkan seringkali bertolak belakang dengan pola hidup sehat yang seharusnya dijalankan. Malas olahraga, makan sembarangan dan rutinitas-rutinitas lain yang terkadang justru membahayakan kesehatan seringkali tanpa kita lakukan baik sadar maupun tidak.

Tips Pola Hidup Sehat

Setidaknya, beberapa tips dari kami kali ini mungkin bisa kmau jalankan untuk mulai membangun pola hidup yang sehat.

1. Perhatikan Apa yang Kamu Konsumsi

Pemahaman tentang pola makan, asupan gizi, dan cairan harus menjadi fokus utama yang harus kamu lakukan. Banya-banyaklah konsumsi air putih, karena tubuh manusia setidaknya ,e,nutuhkan asupan air putih hingga 80%. Begitupun juga dengan kebutuhan gizi untuk tubuh. Rutinlah mnegkonsumsi buah dan sayuran dan kurangi makanan-makanan berlemak dan makanan tidak sehat lainnya, yang dapat menjadi pemicu timbulnya berbagai macam penyakit.

2. Rutinitas Olahraga

Organisasi dunia yang mebidangi masalah kesehatan, yakni WHO merekomendasikan agar seorang dewasa di kisaran usia 18 – 64 tahun merutinkan aktifitas olahraga ringan setidaknya 150 menit setiap minggunya. Sesibuk apapun kamu, olahraga adalah satu aktivitas yang wajib dilakukan setiap harinya. Karena hanya dengan berolahraga kita dapat meningkatkan daya tahan tubuh kita secara maksimal.

3. Perhatikan Kebersihan Lingkungan

Pola hidup sehat tak lepas dari lingkungan yang juga sehat. Bagaimanapun upaya kamu untuk menjaga pola makan, dan berolahraga akan sia-sia jika nyatanya kamu tidak dapat menjaga kebersihan di sekitar lingkungan tempat tinggalmu.

Maka dari itu, untuk membangug pola hidup sehat sederhana hendaknya kamu memulainya dari membersihkan rumah, atau area yang kamu gunakan untuk beraktifitas sehari-hari. Tempat yang kotor adalah sarang penyakit, dimana tempat-tempat tersebut akan menjadi temapt ternyaman bagi kuman dan bakteri tinggal.

Apalagi di musim penghujan, kamu harus memastikan bahwa tempat tinggalmu bersih dari sampah dan kubangan air yang mana bisa menjadi sarang dari jentink nyamuk demam berdarah. Padahal, segiat apapun kamu berolahraga, sesehat apapun makanan yang kamu makan, kalau kena gigit nyamuk demam berdarah pasti akan jatuh sakit juga.

4. Istirahat yang Cukup

Buat apa bekerja keras dan mengumpulkan banyak uang jika nantinya uang yang kamu miliki justru habis untuk berobat.Nah, karena itu;lah mengatur waktu dan memberi batasan antara waktu bekerja dengan waktu istirahat juga sangat penitng untuk kamu lakukan. Tubuh manusia setidaknya memerlukan waktu minimal 8 jam untuk tidur, kurang dari sudah tentu tidak baik.

Di dunia ini tidak ada zat apapun yang khasiatnya dapat mengalahkan efek positif dari restoratif tidurmu. Tidur teratur ini sangat bnayak sekali manfaatnya termasuk bagi kamu yang ingin awet muda, wajah cantik bersinar, sehat dan terhindar dari segala macam penyakit.

5. Hindari Stress

Selain kesehatan fisik, kesehatan mental juga harus kamu perhatikan. Orang yang berhasil menjalani pola hidup sehat, adalah orang yang tidak pernah stress. Maka dari itu, penting bagi kamu untuk meluangkan sedikit waktu untuk melepas penatnya pikiran. Sekedar jalan-jalan, atau pergi ketempet-tempat yang asri menikmati keindahan alam akan banyak membantu kamu meringankan beban apapun yang ada dalam pikiran, sehingga bisa terhindar dari stres.

Banyak sekali cara untuk pola hidup sehat yang harus kita lakukan, contohnya 5 tips pola hidup sehat yang telah di sampaikan pada artikel ini, mungkin hanya itu yang bisa kita bagikan pada kesempatan kali ini semoga bermanfaat..

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Rekomendasi

To Top